You are currently viewing Kenali 7 Penyebab Stres di Tempat Kerja dan Cara Mengatasinya dengan Komprehensif
Sumber: Freepik

Kenali 7 Penyebab Stres di Tempat Kerja dan Cara Mengatasinya dengan Komprehensif

Persaingan yang ketat, perkembangan teknologi yang pesat, dan ekspektasi yang terus meningkat saat ini menuntut karyawan untuk selalu berada dalam performa terbaik. Tekanan untuk terus beradaptasi dan memenuhi target dalam waktu yang singkat tidak hanya memerlukan keterampilan dan dedikasi tinggi. Pada saat yang sama, dapat menjadi penyebab stres di tempat kerja. Kondisi ini, jika dibiarkan berlarut-larut, dapat berdampak negatif pada kesejahteraan fisik dan mental karyawan, serta menurunkan produktivitas dan semangat kerja secara keseluruhan.

Artikel ini akan membahas kembali penyebab stres di tempat kerja agar kita makin memahami faktor-faktor yang dapat memicu stres dalam lingkungan profesional. Dengan demikian, kita dapat menemukan cara-cara efektif untuk mengelola dan mengurangi stres, sehingga menciptakan lingkungan kerja yang lebih sehat dan produktif.

Apa Itu Stres di Tempat Kerja?

Stres di tempat kerja adalah respons fisik dan emosional yang muncul ketika tuntutan pekerjaan melebihi kemampuan individu untuk menghadapinya. Secara spesifik, respons secara fisik muncul karena tubuh kita diprogram untuk menghadapi ancaman melalui respons “fight or flight” (lawan atau lari).

Saat mengalami situasi menegangkan, otak mengirim sinyal ke kelenjar adrenal untuk melepaskan hormon stres seperti adrenalin dan kortisol. Hormon stres ini akan meningkatkan detak jantung, mempercepat pernapasan, dan mengarahkan aliran darah ke otot utama.

Respons ini berguna dalam situasi darurat.  Namun, jika stres terjadi terus-menerus di tempat kerja, tubuh akan tetap dalam kondisi waspada tinggi. Akibatnya, terjadi kelelahan, sakit kepala, dan gangguan tidur.

Sedangkan, respons secara emosional terhadap stres terjadi karena karena sistem saraf kita terhubung erat dengan perasaan dan respons emosional. Saat menghadapi tekanan atau ancaman, otak kita memicu aktivasi sistem limbik, yang mengatur emosi dan respons emosional. Hormon-hormon stres seperti kortisol dan adrenalin juga memengaruhi suasana hati dan emosi kita.

 Ini adalah cara alami tubuh untuk mempersiapkan diri menghadapi situasi sulit. Namun, jika stres berlanjut tanpa penanganan yang tepat, dapat menyebabkan masalah kesehatan mental seperti depresi, kecemasan, bahkan kelelahan emosional yang parah.

Baca Juga: 6 Cara Menemukan Kunci Kebahagiaan di Era Digital yang Semakin Canggih

Penyebab Stres di Tempat Kerja

CIRI PENYEBAB STRES DI TEMPAT KERJA
Sumber: Freepik

Banyak faktor dapat menjadi penyebab stres di tempat kerja. Beberapa penyebab utama stres di tempat kerja meliputi:

  • Beban kerja berlebihan: Ketika karyawan diharuskan menangani volume pekerjaan yang terlalu banyak dalam waktu yang terbatas, mereka cenderung merasa kewalahan dan stres.
  • Deadline yang ketat: Tekanan untuk memenuhi tenggat waktu yang mendesak dapat meningkatkan stres. Apalagi jika karyawan merasa tidak punya cukup waktu untuk menyelesaikan tugas dengan baik.
  • Lingkungan kerja yang buruk: Kondisi fisik tempat kerja, seperti kebisingan, pencahayaan yang buruk, atau kurangnya fasilitas, dapat menyebabkan ketidaknyamanan dan stres.
  • Kurangnya dukungan sosial: Kurangnya dukungan dari rekan kerja atau atasan bisa membuat karyawan merasa terisolasi dan meningkatkan stres.
  • Konflik di tempat kerja: Perselisihan dengan rekan kerja atau atasan bisa menjadi penyebab stres yang signifikan.
  • Ketidakjelasan peran: Ketika karyawan tidak memiliki pemahaman yang jelas tentang tanggung jawab dan harapan pekerjaan mereka, ini dapat menyebabkan kebingungan dan stres.
  • Perubahan organisasi: Perubahan dalam struktur organisasi, seperti restrukturisasi atau penggabungan perusahaan, bisa jadi penyebab ketidakpastian dan stres.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Stres yang Strategis di Era Digital

Tanda-Tanda Mengalami Stres di Tempat Kerja

Sebelum mengatasi stres, kita perlu mengenali dulu tanda-tanda orang yang mengalami stres tersebut. Dengan demikian, dapat mencari atau mengukur cara untuk mengatasinya. Ciri-ciri orang yang mengalami stres meliputi:

  • Gejala fisik: Sakit kepala, kelelahan, gangguan tidur, sakit perut, dan otot tegang adalah beberapa gejala fisik yang umum.
  • Perubahan emosional: Perubahan suasana hati yang drastis, mudah marah, cemas, atau merasa tertekan adalah tanda-tanda emosional dari stres.
  • Penurunan kinerja: Stres dapat mempengaruhi konsentrasi dan memori sehingga mengurangi produktivitas dan kinerja.
  • Perubahan pola makan: Beberapa orang mungkin makan lebih banyak atau lebih sedikit dari biasanya saat mereka merasa stres.
  • Menarik diri dari sosial: Orang yang mengalami stres sering kali menarik diri dari interaksi sosial dan kegiatan yang mereka nikmati sebelumnya.
  • Kehilangan motivasi: Stres yang berkepanjangan dapat mengakibatkan kehilangan motivasi dan minat terhadap aktivitas sehari-hari.

Cara Mengatasi Penyebab Stres di Tempat Kerja

ATASI PENYEBAB STRES
Sumber: Freepik

Mengatasi penyebab stres memerlukan pendekatan yang komprehensif dan berkelanjutan. Ini berarti tidak hanya mengandalkan satu metode. Selain itu, penting untuk secara konsisten menerapkan strategi-strategi ini agar dapat mengurangi dampak stres secara signifikan dalam jangka panjang.

Berikut beberapa cara efektif untuk mengatasi penyebab stres:

1. Manajemen waktu yang efektif

Prioritaskan tugas-tugas, buat jadwal kerja yang realistis, dan hindari penundaan untuk mengurangi tekanan deadline. Hal ini diharapkan dapat mengurangi penyebab stres.

2. Komunikasi yang jelas

Pastikan adanya komunikasi yang terbuka dan jujur dengan rekan kerja dan atasan untuk menghindari kesalahpahaman dan konflik.

3. Ciptakan lingkungan kerja yang kondusif

Usahakan untuk bekerja di lingkungan yang nyaman dan bebas dari gangguan. Juga,  gunakan alat dan teknologi yang memadai untuk mendukung pekerjaan yang efisien dan efektif. Langkah ini diharapkan mengurangi penyebab stres.

4. Mengambil istirahat yang cukup

Pastikan untuk menyisihkan waktu guna beristirahat secara teratur selama jam kerja. Selain itu, untuk mengatasi penyebab stres, gunakan waktu cuti untuk benar-benar beristirahat dan memulihkan energi.

5. Mendapatkan dukungan sosial untuk atasi penyebab stres

Carilah dukungan dari rekan kerja, teman, atau keluarga untuk berbagi beban dan mendapatkan perspektif baru tentang masalah yang dihadapi.

6. Pelatihan dan pengembangan diri untuk atasi penyebab stres

Ikuti pelatihan atau kursus yang dapat meningkatkan keterampilan dan kepercayaan diri dalam menjalankan tugas-tugas pekerjaan.

7. Teknik relaksasi

Praktikkan teknik relaksasi seperti yoga untuk mengurangi ketegangan dan menjaga keseimbangan mental. Anda dapat memulai perjalanan yoga Anda untuk mengatasi penyebab stres dengan JIVARAGA.

JIVARAGA ini menawarkan berbagai kelas yoga yang dirancang khusus untuk membantu mengurangi ketegangan fisik dan mental. Dari Gentle Yoga, Yin Yang Yoga, hingga Deep Stretch Yoga, dapat menjadi pilihan. Kelas-kelas ini ada setiap hari dari Senin – Minggu pada sore hari. Anda dapat memilih jenis yoga yang Anda ingin lakukan dan waktu yang Anda miliki.

Dengan praktisi yang berpengalaman, Anda akan mempelajari teknik-teknik pernapasan, postur yang menenangkan, dan meditasi yang efektif untuk mencapai keseimbangan dan relaksasi. JIVARAGA juga menyediakan panduan personal yang akan membantu Anda menyesuaikan latihan yoga sesuai dengan kebutuhan dan kondisi pribadi Anda. Dengan demikian, Anda dapat merasakan manfaat optimal dalam mengatasi penyebab stres.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai kelas-kelas yoga di JIVARAGA, dapat menghubungi JIVARAGA via WA di:

https://wa.me/6281188811338

Follow juga Instagram JIVARAGA untuk berbagai informasi terbarunya:

https://www.instagram.com/jivaragaspace

Melalui rutinitas yoga yang konsisten, Anda akan menemukan cara yang sehat dan alami untuk mengatasi penyebab dan mengelola stres. Pada akhirnya, langkah-langkah ini akan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.